Memperingati Maulid Nabi, Camat Biringkanaya mengajak Masyarakat senantiasa meneladani akhlak Rasulullah
Peringatan Maulid merupakan bentuk rasa Syukur ummat Muslim terhadap hari lahirnya Nabi Muhammad Sallallahu Alaehi Wasallam. Didalam Masyarakat terdapat beberapa macam cara memperingatinya mulai dari melakukan Dzikir bersama, melaksanakan sedekah, hingga seremoni akbar. Kesemuanya itu esensinya untuk mengagungkan kebesaran Rasulullah sebagai suri tauladan dan rahmatan lil alamin.
Hari ini Pemerintah Kelurahan Sudiang Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar melaksanakan Perayaan Maulid Nabi Muhammad Sallallahu Alaehi Wasallam 1446 Hijriyah 2024 Masehi. Jum’at 27/09/2024
Camat Biringkanaya Juliaman, S.Sos. Didampingi Lurah sudiang Kamal Tata, ST. berkenan menghadiri Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad Sallallahu Alaehi Wasallam yang dilaksanakan di Pelataran Kantor Kelurahan Sudiang.
Dalam sambutannya Camat mengajak Jama’ah senantiasa memperbarui keimanan dan ketaqwaan Kepada Allah Subhanahu Wata’ala dengan meneladani akhlak Rasulullah dalam kehidupan sehari-hari.
Lebih lanjut, Camat mengajak jama’ah menjadikan momen Maulid Nabi ini sebagai momen tarbiyah dan Pengenalan keagungan Rasulullah kepadan anak-anak dan generasi penerus.
Menutup sambutannya, Camat menghaturkan terima kasih kepada Masyarakat Kelurahan Sudiang yang berpartisipasi dalam pelaksanaan peringatan Maulid Kantor Kelurahan Sudiang.
Peringatan Maulid Nabi tingkat Kelurahan Sudiang berjalan dengan khusu’ dan khidmat.
humas