Penyuluhan Pilkada, Camat Biringkanaya mengajak Masyarakat gunakan Hak Pilih
metavisi.com – mendekati bulan Pilkada, Pemerintah Kota Makassar gencar melakukan edukasi, sosialisasi, dan penyuluhan tentang tata cara berdemokrasi yang baik dan etis.
Hal ini dilakukan dalam rangka upaya mencerdaskan Masyarakat serta upaya menciptakan Wilayah agar tetap aman dan kondusif.
Demikian yang dilakukan Pemerintah Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar. Hari ini Badan Kesbangpol Kota Makassar bekerjasama dengan Pemerintah Kecamatan Biringkanaya menggelar Penyuluhan bagi Masyarakat dalam menjaga ketentraman dan ketertiban pada Pilkada serentak 2024 di Kota Makassar.
Dalam kegiatan Penyuluhan ini Camat Biringkanaya, Danramil 11-1408 BKY, Kapolsek Biringkanaya (diwakili oleh Wakapolsek) Menjadi Narasumber dengan tema “Melalui Forkopimcam kita Sukseskan Penyelenggaraan Pilkada tahun 2024“.
Dalam kesempatannya, Camat Biringkanaya Juliaman, S.Sos. memaparkan materi tentang peran penting Masyarakat dalam terwujudnya Pilkada Damai di Wilayah Kecamatan Biringkanaya Kota Makassar.
Camat menyampaikan dukungan Masyarakat merupakan variabel paling penting dan penentu sukses tidaknya suatu kontestasi demokrasi baik itu Pilkada maupun Pemilu. Rabu 30/10/2024
Dalam Penyuluhan ini, Camat juga mengajak seluruh Masyarakat agar menggunakan hak pilihnya dengan datang ke TPS pada Pilkada 27 November bulan depan.
Kegiatan Penyuluhan bagi Masyarakat dalam menjaga ketentraman dan ketertiban pada Pilkada Serentak 2024 di Kota Makassar Angkatan I dilaksanakan di Aula Kantor Kecamatan Biringkanaya Jl. Prof. Dr. Ir. Sutami no.100 Makassar, dihadiri Binmas, Babinsa, Perwakilan Ketua RW, RT, dan Tokoh Masyarakat Kecamatan Biringkanaya.
hms