BERITA

Intensitas Hujan meningkat, Camat Biringkanaya pantau wilayahnya yang berpotensi Banjir

metavisi.com – merespon Instruksi Walikota Makassar perihal Siaga Banjir, Camat Biringkanaya gerak cepat pantau wilayahnya yang berpotensi banjir.

Pemantauan pertama Camat Benyamin B. Turupadang, S.STP.,M.Si. berkunjung ke Kelurahan Katimbang yang memang struktur geografis wilayahnya rawan banjir bila terjadi hujan lebat.

Setibanya di Lokasi, Beliau didampingi Lurah Katimbang P. Muh. Haider Amir, S.STP., Ketua LPM, Binmas, Babinsa, dan Ketua RT/RW menyusuri  Kompleks BTN Kodam 3 yang airnya sudah di atas matakaki. Rabu 19/01/2022

Wilayah BTN Kodam 3 Kelurahan Katimbang (area bantaran sungai)

Dalam himbauannya Camat Benyamin mengingatkan kepada warga khususnya Kelurahan Katimbang agar tetap siaga dan waspada

“air sudah hampir sampai lutut, kami himbau semua warga agar tetap siaga dan waspada terutama tetap berdo’a  agar supaya debit air tidak bertambah lagi” harapnya

Wilayah Kelurahan Paccerakkang

Setelah mengunjungi rumah warga di Kelurahan Katimbang, Camat Biringkanaya berpindah ke wilayah Kelurahan Paccerakkang  RW 004 dan 006 dan Kelurahan Berua yang terpantau juga rawan banjir.

Wilayah Kelurahan Berua

Preventif awal Pemerintah Kecamatan Biringkanaya menentukan titik evakuasi dan Dapur umum.

tulis,an

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *